
Penulis: Aufia | Editor: Agnes
Tahukah Ladies kalau keragaman tumbuhan di Indonesia ternyata lebih tinggi dari Afrika, loh? Diperkirakan, sekitar 40.000 spesies tumbuhan hidup di Indonesia. Dari jumlah tersebut, 40 persennya merupakan tumbuhan endemik yang tidak dapat dijumpai di negara lain, loh.
Sayangnya beberapa keberadaan tanaman tersebut mulai langka dan terancam punah akibat ulah manusia. Mulai dari pembukaan lahan besar-besaran, penebangan ilegal, dan masih banyak lagi.
Nah, kira-kria apa sajakah jenis tanaman langka tersebut? Ladies Corner sudah merangkumkan 8 jenis tanaman langka di Indonesia yang hampir punah. Simak, yuk!
1. Bunga Rafflesia Arnoldii
Siapa tidak kenal bunga Rafflesia? Bunga yang dijuluki padma raksasa ini merupakan bunga raksasa yang dapat mengeluarkan bau busuk saat mekar. Saat mekar, diameter bunga ini dapat mencapai 1 meter dengan berat sekitar 10 kilogram, loh!
Uniknya, bunga Rafflesia hanya akan mekar selama 7 hari sebelum akhirnya layu. Habitat asli bunga ini adalah di hutan Sumatra dan Kalimantan. Sayangnya saat ini populasinya semakin menyusut karena banyak hutan yang sudah dialihfungsikan menjadi pemukiman dan lahan kelapa sawit.
2. Kantong Semar
Tanaman langka yang satu ini merupakan tanaman karnivora. Loh kok bisa? Hal ini karena kantong semar dapat memangsa serangga seperti lebah, kumbang, dan lalat yang masuk ke kantongnya. Unik kan Ladies?
Wilayah Borneo merupakan pusat habitat kantong semar atau Nepenthes. Sayangnya, saat ini keberadaan tanaman karnivora ini mulai menyusut secara drastis akibat maraknya pembukaan lahan dan penebangan secara ilegal.
3. Edelweiss Jawa
Bunga dengan nama latin Anaphalis javanica ini hanya dapat tumbuh di dataran tinggi dengan ketinggian lebih dari 2.000 mdpl. Habitat bunga Edelweiss Jawa ada di pegunungan Jawa, seperti Gunung Gede Pangrango, Merbabu, Lawu, Papandayan, dan Semeru. Uniknya, bunga ini akan tumbuh subur setelah erupsi gunung berapi.
Bunga Edelweiss Jawa dijuluki bunga abadi karena memiliki waktu mekar selama 10 tahun dan tidak layu meskipun telah dipetik. Inilah salah satu alasan kenapa Edelweiss sangat dicari. Beberapa pendaki yang tidak bertanggungjawab memetik bunga ini sebagai lambang cinta sejati ke pasangan mereka.
Hal itu tentu dapat merusak ekosistem bunga Edelweiss. Saking langkanya, bunga Edelweiss bahkan dilindungi dalam Undang-Undang. So, jangan memetik sembarangan ya, Ladies!
4. Anggrek Tebu
Sama seperti Edelweiss, bunga bernama latin Grammatophyllum speciosum ini juga merupakan tanaman yang dilindungi. Tanaman ini memiliki panjang hingga 3 meter dan berat satu rumpunnya mencapai 1 ton, sehingga dijuluki anggrek raksasa. Keunikan corak bunganya yang seperti harimau dan dapat bertahan hingga 2 bulan setelah batangnya dipotong, membuat anggrek tebu sering diburu untuk dijadikan koleksi.
5. Sarang Semut
Namanya unik ya, Ladies? Dinamai sarang semut karena tanaman ini memiliki rongga yang digunakan serangga semut sebagai rumah. Selain unik, ternyata tanaman endemik Papua ini sering digunakan sebagai obat tradisional. Sayangnya cukup sulit untuk menemukan keberadaannya karena sudah hampir punah.
6. Pohon Ulin
Tahukah Ladies kalau phon ulin dapat tumbuh setinggi 50 meter dan mencapai umur 1.000 tahun? Keren banget, ya! Selain itu, pohon ulin juga sangat kokoh, tahan lama, antibakteri, anti air, dan anti jamur, loh. Sayangnya, tanaman ini masuk ke dalam daftar tumbuhan yang terancam punah. Hal ini karena banyak orang yang menggunakan pohon ini sebagai material bahan bangunan.
7. Pohon Damar
Agathis dammara atau pohon damar memiliki habitat di hutan hujan tropis Papua. Tumbuhan yang bisa mencapai tinggi 60 meter ini sering dimanfaatkan untuk membuat kopal, salah satu bahan dasar kertas pernis. Sayangnya, saat ini sudah jarang ditemukan karena alih fungsi hutan.
8. Tengkawang
Sudah pernah dengar namanya Ladies? Meskipun terdengar asing, dahulu tanaman ini banyak ditemukan di wilayah Kalimantan. Masyarakat setempat mengolah biji tengkawang menjadi minyak, obat tradisional, dan penyedap makanan. Sedangkan batangnya digunakan sebagai bahan bangunan. Namun saat ini keberadaan tengkawang semakin langka karena alih fungsi hutan.
Nah, itu dia Ladies, delapan tanaman langka di Indonesia yang terancam punah. Jangan lupa, kita juga harus menjaga kelestariannya ya!
Baca Juga:
8 Aplikasi Desain Rumah Android yang Wajib Kamu Coba
Intip Indahnya 5 Rumah Adat Sumatera Utara Berikut Ini Yuk!
Wajib Tahu! Begini Cara Membuka dan Download WhatsApp di Laptop