
Penulis: Gladys | Editor: Agnes
Zaman silih berganti, termasuk dalam tren mengirimkan undangan yang kini berubah ke digital. Cara membuat undangan digital pun kian mudah dan contoh undangan digital berseliweran di internet.
Undangan digital dinilai lebih praktis untuk dikirimkan dan tentunya lebih murah untuk diproduksi karena banyak situs gratis yang menyediakan template undangan digital. Jika Ladies termasuk yang membutuhkan undangan digital, check this out!
1. Canva
Pasti Ladies udah nggak asing dengan website yang satu ini. Dapat digunakan dalam versi gratis maupun berbayar, Canva memiliki segudang template buat bikin undangan digital yang cantik. Cara menggunakan Canva sangat mudah:
- Kunjungi canva.com pada browser dan daftar atau login untuk menikmati fitur-fiturnya.
- Klik ‘Create A Design’ lalu pilih ‘Invitation’.
- Cari template yang Ladies sukai.
- Gunakan menu di samping kiri untuk melakukan modifikasi pada template.
- Setelah selesai, klik ‘Download’ dan pilih format file yang Ladies inginkan.
2. Fotor
Fotor juga terkenal sebagai website/aplikasi penyedia banyak template gratis yang dapat kita manfaatkan untuk membuat undangan digital. Ladies bisa mengunduh Fotor di Play Store atau cukup dengan mengunjungi fotor.com. Langkah-langkah membuat undangan digital di Fotor:
- Masuk ke website/aplikasi lalu pilih ‘Invitation Template’.
- Pilih template yang Ladies inginkan, lalu drag serta insert foto kita ke template tersebut.
- Masukkan semua informasi mengenai acara kita.
- Ladies bisa edit overlay, latar belakang, dan teks untuk desain undangan yang lebih maksimal.
- Lihat kembali apakah sudah sesuai dengan keinginan kita, lalu simpan dan download dengan pilih format dan ukuran yang diinginkan.
3. Invitation Card Maker
Aplikasi satu ini dapat diunduh di ponsel. Invitation Card Maker punya fitur yang cukup lengkap dan mudah digunakan bahkan untuk pemula sekalipun. Cara pembuatan undangan digital:
- Buka aplikasi, klik ‘Start’.
- Ada beragam jenis undangan, pilih undangan yang Ladies mau.
- Temukan template yang sesuai dengan acaramu, lalu masukkan informasi pendukungnya.
- Setelah selesai, klik download di sudut kanan atas.
4. Evite
Mau undangan digital yang lebih kece? Coba pakai evite.com ini. Undangan yang kita bikin, bisa langsung kita kirim ke tamu undangan, lalu para tamu undangan dapat mengonfirmasikan kehadirannya secara online. Cara menggunakan Evite:
- Kunjungi evite.com, lalu klik ‘Daftar’ atau ‘Login’.
- Klik ‘Browse Invitations’ untuk menemukan template undangan yang menarik.
- Jika sudah menemukan template, masukkan informasi yang berkaitan dengan acaramu sesuai dengan form yang ada.
- Setelah beres, masukkan nomor ponsel atau email para tamu undangan yang dipisahkan dengan tanda titik koma (;).
- Klik ‘Finish and Send’, undanganmu otomatis terkirim dan tinggal tunggu para tamu mengonfirmasi kehadiran mereka!
5. Microsoft Office
Siapa bilang Microsoft Office hanya bisa digunakan untuk bekerja? Nyatanya, Microsoft PowerPoint dan Microsoft Word memiliki beberapa template gratis yang dapat kita gunakan untuk membuat undangan digital.
Caranya tinggal masuk ke aplikasi PowerPoint atau Word, lalu cari invitations. Kemudian tinggal pilih dan masukkan informasi mengenai acara kita. Sederhana dan enggak bikin repot!
Contoh Undangan Digital
Jika Ladies masih menemui kesulitan dalam membuat undangan digital, berikut contoh yang Ladies Corner rekomendasikan.
Menarik ya cara membuat dan contoh undangan digital ini. Mudah, praktis, hemat, dan kekinian, wajib dicoba buat acara-acara kita.
Baca Juga:
Inspirasi Desain Undangan Pernikahan Super Unik dan Kece
Ini Dia Struktur dan Cara Membuat Surat Hibah TanahÂ
Dear Jobseekers, Ini Cara Membuat CV Online Praktis dan Bagus