Browser Antiblokir yang Aman Buat Pengguna Android

0
227

Penulis: Gladys | Editor: Agnes

Di tengah maraknya pencurian identitas, banyak website yang diblokir oleh pemerintah atau provider seluler. Meskipun itu dilakukan untuk menjaga keamanan data kita, tetapi aktivitas browsing kita jadi terbatas.

Ada kabar baik buat pengguna Android yang ingin bebas browsing sana-sini tanpa takut kena blokir. Berikut ini list rekomendasi browser antiblokir yang menjamin privasi dan data kita tidak dicuri!

1. Opera

Browser Antiblokir untuk Android

rowser yang satu ini pasti udah tidak asing lagi, kan? Sejak dahulu, Opera memang terkenal sebagai browser aman untuk browsing situs kesayangan. Apalagi Opera juga punya fitur VPN yang bisa memudahkan kita buat akses situs yang diblokir.

Fitur Adblocker di Opera ikut berperan penting dalam kenyamanan kita saat browsing dan menjaga keamanan data kita. Bukan cuma bisa digunakan di Android, Opera juga bisa digunakan di PC dan iOS.

2. Aloha Browser

Browser Antiblokir untuk Android

Ingin history atau riwayat browsing terhapus otomatis? Pakai aja Aloha Browser ini! Semua pencarian, cookie, dan cache yang habis kita gunakan akan terhapus dengan sendirinya.

Selain itu, Aloha juga punya fitur Adblock. Keunggulan-keunggulan inilah yang menjadikan Aloha sangat ringan dan cepat untuk dipakai browsing.

3. Tor Browser

Browser Antiblokir untuk Android

Jarang terdengar bukan berarti enggak bagus ya, Ladies! Aplikasi satu ini biasa digunakan oleh anak-anak IT bahkan hacker karena membuat kita dapat berselancar di dunia maya secara anonim.

Fitur keamanan aplikasi ini berlapis-lapis, sehingga data kita akan sulit dilacak oleh orang lain. Seperti Aloha, Tor Browser ini juga akan menghapus cookies kita setiap selesai digunakan.

4. Puffin

Browser Antiblokir untuk Android

Soal keamanan, Puffin punya enkripsi otomatis yang membuat data kita aman dari kemungkinan diretas. Nilai plusnya lagi, kita gak perlu download Adobe Flash Player untuk mengakses situs game online atau YouTube karena browser ini punya fitur Flash sendiri, jadi otomatis memudahkan kita, deh!

5. UC Browser

Browser Antiblokir untuk Android

Butuh download file besar tapi enggak punya aplikasi download manager? Tenang, UC Browser bisa bantu, kok! Kecepatan mengunduh browser ini patut diacungi jempol.

Biar kekinian, Ladies bisa apply dark mode di browser ini tanpa mempengaruhi kecepatan saat browsing. Tetapi buat adblocker enggak tersedia otomatis, harus pakai add-ons terlebih dahulu.

6. UR Browser

Browser Antiblokir untuk Android

Ingin file yang kita download bebas virus? Pakai browser satu ini! UR Browser punya fitur pemindai virus, sehingga kita bisa tahu file yang akan diunduh aman atau enggak, situs yang akan kita kunjungi mencurigakan atau tidak. Praktis banget, ya?

Tampilan browser ini juga bisa kita pilih dari katalog yang ada, jadi cukup unik dan memberikan kesan yang beda dari browser lain. Adblocker pada browser ini otomatis aktif, bikin browsing kita nyaman tanpa iklan. Selain di Android, Ladies juga bisa pakai UR Browser di PC dan Mac.

Itulah 6 rekomendasi aplikasi di Android yang bisa membantu kita browsing tanpa khawatir situsnya terblokir atau data kita dicuri. Selamat mencoba!

Baca Juga:

8 Aplikasi Pembuat Stiker WhatsApp Lucu dan Unik

Yuk Ketahui Arti Emoticon Love Berdasarkan Warnanya

Begini Cara Mendapatkan Centang Biru di Instagram