
Penulis: Jessica | Editor: Agnes
Ladies, kebutuhan gizi dan vitamin selama masa kehamilan wajib banget dipenuhi, loh. Selain mengonsumsi asupan makanan bergizi, Ladies juga butuh suplemen vitamin untuk memenuhi asupan asam folat bagi pertumbuhan dan perkembangan janin. Nah, untuk memenuhi asupan folat, Ladies bisa mengonsumsi almond atau vitamin khusus ibu hamil.
Buat Ladies yang sedang hamil, berikut ini ada beberapa rekomendasi vitamin ibu hamil dengan kualitas terbaik. Sangat pas untuk Ladies jadikan pendamping asupan gizi selama masa kehamilan. So, langsung saja keep scrolling, Ladies!
1. Vitamin Ibu Hamil – Promavit
Promavit sangat cocok bagi Ladies yang tengah mengandung di usia kurang dari delapan bulan. Vitamin ini mengandung berbagai nutrisi penting, antara lain omega 3, tuna oil, DHA, EPA, vitamin K, vitamin D, dan vitamin A.
Selain itu, Promavit juga mengandung asam folat yang berperan dalam tumbuh kembang -sel-sel tubuh dan otak bayi. Mengonsumsi vitamin ini dapat menurunkan risiko bayi lahir prematur karena kandungan DHA, EPA, dan omega 3. Bagi Ladies yang sedang hamil dapat mengonsumsi suplemen ini sebanyak dua kali sehari.
2. Vitamin Ibu Hamil – Blackmores Pregnancy & Breast Feeding Gold
Rekomendasi viatmin untuk ibu hamil lainnya adalah Blackmores Pregnancy and Breast feeding Gold. Vitamin yang satu ini jadi favorit bagi para ibu muda loh. Hal ini karena vitamin yang satu ini tidak menyebabkan mual maupun gangguan pencernaan. Jadi, cocok banget buat Ladies yang sering morning sickness.
Blackmores Pregnancy and Breast Feeding Gold mengandung asam folat, vitamin D, vitamin B12, yodium, omega 3, serta DHA. Perpaduan komposisi tersebut membantu pembentukan sistem saraf dan otak janin, sehingga menurunkan risiko cacat bayi.
3. Vitamin Ibu Hamil – Formom
Formon adalah vitamin yang kandungannya diformulasikan khusus untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral ibu hamil. Tersedia dalam bentuk kaplet, vitamin ini juga cocok dikonsumsi bagi Ladies yang sedang menyusui.
Meski dapat dikonsumsi sebelum makan, akan lebih baik jika Ladies mengonsumsinya setelah makan. Tujuannya agar penyerapan mineral dan vitamin makanan dan vitamin lebih efektif, Ladies.
4. Vitamin Ibu Hamil – Prohelic
Ibu hamil rentan mengalami anemia. Untuk mencegah hal tersebut, Ladies dapat mengonsumsi vitamin Prohelic. Tidak hanya itu, vitamin yang satu ini juga membantu meningkatkan daya tubuh serta memenuhi nutrisi harian ibu dan janin. Hal ini berkat kandungan asam folat, zat besi, vitamin B1, B12, B6, dan minyak ikan di dalamnya yang baik untuk tubuh.
Namun, perlu dicatat bahwa beberapa ibu hamil dengan kondisi tertentu tidak cocok mengonsumsi vitamin ini. Jadi, lebih baik Ladies berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter ya.
5. Vitamin Ibu Hamil – Folamil Genio
Rekomendasi vitamin ibu hamil selanjutnya adalah Folamim Genio yang diperkaya dengan asam folat dan DHA. Perpaduan kedua zat ini sangat baik untuk perkembangan bayi. Nutrisi ibu dan janin dapat terpenuhi dengan tambahan konsumsi suplemen ini.
Selain asam folat dan DHA, ada juga kandungan kalsium yang dapat menjaga kepadatan tulang ibu selama masa kehamilan. Dengan memenuhi asupan kalsium, kamu dapat menurunkan risiko tulang keropos, loh.
6. Vitamin Ibu Hamil – Elkana Suspensi
Pada masa awal kehamilan, beberapa ibu hamil mengalami penurunan nafsu makan secara drastis. Guna menjaga nafsu makan, Ladies dapat mengonsumsi Elkana Suspensi. Dengan begitu, pemenuhan kebutuhan nutrisi untuk ibu hamil pun tercukupi.
Selain itu, vitamin ini praktis dikonsumsi karena berbentuk sirup. Uniknya, vitamin ini bisa dikonsumsi anak-anak juga, loh.
7. Vitamin Ibu Hamil – Osfit Platinum
Rekomendasi vitamin ibu hamil yang terakhir adalah Osfit Platinum. Vitamin yang satu ini mengandung berbagai nutrisi penting yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan janin.
Osfit Platinum mengandung DHA dan EPA yang berasal dari minyak ikan terbaik. Selain cocok untuk ibu hamil, vitamin ini juga aman dikonsumsi bagi Ladies yang sedang ibu menyusui.
Itulah tujuh rekomendasi vitamin ibu hamil terbaik. Selain mengosnumsi vitamin ini, jangan lupa untuk menjaga asupan makanan bergizi. Konsultasikan juga dengan dokter kandungan mengenaikesehatan dan perkembangan janinmu. Semoga membantu, Ladies!
Baca Juga:
5 Suplemen Vitamin C di Bawah 100 Ribu, Aman Dikonsumsi Setiap Hari
5 Vitamin Penambah Nafsu Makan, Efektif Naikkan Berat Badanmu!