6 Lagu Romantis untuk Pernikahan, Bikin Suasana Makin Intim

0
42

Penulis: Adriana | Editor: Agnes

Lagu romantis menjadi pelengkap momen kebahagiaan di acara pernikahan. Oleh karena itu, sangat penting memilih lagu yang tepat untuk acara pernikahan. Pasalnya jika salah memilih tema lagu, bisa berakibat fatal dan mengganggu suasana pada acara pernikahan. 

Lantas, apakah Ladies sudah mempersiapkan hari bahagia dengan lagu-lagu romantis favorit atau justru masih bingung? So, tidak perlu khawatir karena kali ini Ladies Corner akan membagikan rekomendasi lagu romantis untuk pernikahan mulai dari musisi lokal hinga luar negeri. 

“Menualah Denganku” – Naff 

Lagu-Romantis-untuk-Pernikahan

Rekomendasi lagu romantis pertama berasal dari band Naff yang berjudul “Menualah Denganku.” Lagu yang satu ini menggambarkan keinginan sepasang kekasih untuk menua bersama sampai akhir hayat.

Memutar lagu “Menualah Denganku”  di hari pernikahanmu akan menambah suasana haru dan bahagia. So, terdengar cocok dan sangat romantis untuk mengingat janji suci pernikahan sehidup semati.

“Hari Bahagia” – Atta Hallilintar dan Aurel Hermansyah 

Lagu-Romantis-untuk-Pernikahan

Persembahan lagu cinta dari pasangan fenomenal Atta Hallilintar dan Aurel Hermansyah sangat syahdu apabila diputar saat pesta pernikahan. Ditambah dengan liriknya yang romantis dijamin akan mengingatkan perjalanan cinta kamu dengan pasangan, Ladies. Perjalanan cinta hingga ke jenjang pernikahan bukanlah hal yang mudah.

“Cintanya Aku” – Tiara Andini dan Arsy Widianto

Lagu-Romantis-untuk-Pernikahan

Lagu dari dua penyanyi muda Indonesia ini mengisahkan rasa yang luar biasa terhadap satu sama lain sehingga ingin terus bersama. Kisah cinta dan memulai untuk mengikat satu sama lain. Hal ini juga tertuang dalam lirik “Cintanya Aku” yang berbunyi:

“Kau bukan cinta pertamaku

Namun aku berharap

Mulai hari ini, saat ini

Engkau cintanya aku”

“Kamu” – Fiersa Besari 

Lagu-Romantis-untuk-Pernikahan

Menemukan cinta yang tepat menjadi anugerah yang belum tentu bisa didapatkan oleh setiap orang. Jadi, tidak ada salahnya memutarkan lagu “Kamu” yang dilantunkan oleh Fiersa Besari di acara pernikahanmu, Ladies.

Lagu ini memiliki makna yang sangat dalam dan menyentuh hati. Lagu “Kamu” menceritakan seseorang yang bisa mengubah dan menuntun ke arah yang lebih indah. So, lagu ini akan menambah nuansa haru di acara pernikahanmu, Ladies. 

“Until I Found You” – Stephen Sanchez 

Lagu-Romantis-untuk-Pernikahan

Perjalanan cinta seseorang memang tidak bisa ditebak dan selalu menjadi misteri. Jika sudah ditakdirkan bertemu, pasti akan bertemu juga. Hal ini yang membuat kelegaan hati menjadi terwujud karena telah menemukan rumah sejati.

Itulah penggambaran lagu “Until I Found You” dari Stephen Sanchez. Dilihat dari maknanya sangat pas untuk menjadi lagu pernikahan ya, Ladies.

“I’ll Never Not Love You” – Michael Buble 

Lagu-Romantis-untuk-Pernikahan

Rasa cinta memang tidak bisa dipaksakan. Tidak seorangpun di dunia dapat mengatur pada siapa dia akan jatuh cinta. Karena panah asmara kamu bisa saja jatuh pada orang yang tidak terduga.

Jadi, menikah dengan orang yang dicintai adalah hal yang belum tentu dialami oleh setiap pasangan. Lagu “I’ll Never Not Love You” yang dinyanyikan oleh Michael Buble menjadi pilihan yang tepat untuk merayakan hari pernikahan kamu, Ladies. 

Nah, itulah beberapa rekomendasi lagu romantis yang cocok untuk memeriahkan acara pernikahan kamu. Dijamin bikin suasana pernikahan semakin syahdu, romantis, dan intim, Ladies.

Baca Juga:

Hiks! 10 Lagu Patah Hati Korea Ini Bisa Bikin Galau 

Mengenal Langkah dan Proses Ta’aruf dalam Islam, Komunikasi Jadi Kunci 

10 Rekomendasi Lagu Tentang Cinta Terbaru, Asyik Didengarkan