6 Doa Tata Cara Shalat Jenazah, Lengkap Beserta Artinya

0
117

Penulis: Raizza | Editor: Agnes

Seperti yang kita tahu, Islam mengatur banyak aspek kehidupan manusia, termasuk bagaimana tata cara shalat jenazah. Pasalnya, sebelum jenazah dimakamkan, jenazah wajib terlebih dahulu dimandikan dan dishalatkan. Untuk itu kita sebagai umat muslim wajib mengetahuinya. Sebab, shalat jenazah memiliki bacaan doa dan tata caranya sendiri.

Berikut ini ada doa tata cara shalat jenazah baik itu perempuan maupun laki-laki.

Syarat Sah untuk Melakukan Shalat Jenazah

Inilah syarat sah yang perlu dipenuhi sebelum melakukan shalat jenazah.

  1. Sama halnya dengan shalat yang lain, shalat jenazah harus dilakukan dengan menutup aurat, suci dari hadats besar dan kecil, suci badan, pakaian, dan juga tempatnya. Lalu dilakukan dengan menghadap kiblat.
  2. Jenazah yang hendak dishalatkan sudah dalam keadaan dimandikan dan dikafani.
  3. Jenazah diletakkan berada di sebelah kiblat orang yang menyolatinya.

Bacaan Doa Tata Cara Shalat Jenazah Laki-laki dan Perempuan

1. Niat shalat jenazah

  • Niat shalat untuk jenazah laki-laki

Ushalli ‘ala hadzal mayyiti fardhan lillahi ta’ala

Artinya: “Saya niat shalat atas jenazah ini empat kali takbir fardu kifayah, sebagai imam/makmum hanya karena Allah Ta’ala.”

  • Niat shalat untuk jenazah perempuan

Ushalli ‘ala hadzihil mayyitati fardhan lillahi ta’ala

Artinya: “Saya niat shalat atas jenazah perempuan ini empat kali takbir fardu kifayah, sebagai imam/makmum hanya karena Allah Ta’ala.”

2. Setelah niat, lalu melakukan takbir pertama dengan membaca surat Al-Fatihah

3. Selanjutnya melakukan takbir kedua dengan membaca shalawat nabi

Allahumma sholli alaa muhammad wa ala aali muhammad. Kamaa sholaita ala ibroohima wa ala aali ibroohim. Innaka hamiidun majiid. Wa baarik ala muhammad wa ala aali muhammad. Kamaa baarokta ala ibroohim wa ala aali ibroohim. Fil aalamiina Innaka hamidun majiid.

Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah rahmat kepada Nabi Muhammad dan kepada keluarga Nabi Muhammad, sebagaimana telah Engkau limpahkan rahmat kepada Nabi Ibrahim dan keluarga Nabi Ibrahim. Limpahkan pula keberkahan bagi Nabi Muhammad dan bagi keluarga Nabi Muhammad, sebagaimana telah Engkau limpahkan keberkahan bagi Nabi Ibrahim dan bagi keluarga Nabi Ibrahim. Sesungguhnya di alam semesta Engkau Maha Terpuji dan Maha Agung.”

4. Takbir ketiga yaitu membaca doa untuk jenazah yang dishalatkan

  • Untuk jenazah laki-laki

Allahummaghfir lahu warhamhu wa ‘afihi wa‘fu anhu.

  • Untuk jenazah perempuan 

Allahummaghfir laha warhamha wa ‘afiha wa‘fu anha. 

Artinya: Ya Allah ampunilah ia, berilah rahmat dan sejahtera serta maafkanlah dia.

5. Takbir keempat juga membaca doa namun untuk orang yang ditinggalkan

Allohumma laa tahrimnaa ajrohu wa laa taftinnaa ba’dahu waghfirlanaa walahu

Artinya: “Ya Allah janganlah Engkau putuskan kami dari pahalanya dan jangan Engkau berikan fitnah (cobaan) kepada kami setelah meninggalnya.”

6. Salam dengan menolehkan kepala ke kanan dan ke kiri

Demikianlah doa dan tata cara shalat jenazah. Semoga informasi ini bermanfaat dan Ladies tidak lupa ya!

Baca Juga:

Muhasabah Diri, Cara Intropeksi Diri dalam Ajaran Islam

Begini Hukum, Doa, dan Tata Cara Tayamum

Kumpulan Motto Hidup Islami, Bikin Hidup Jadi Bermakna