
Penulis: Jessica | Editor: Agnes
Wanita yang sudah pernah melahirkan biasanya akan mengalami penurunan gairah saat bercinta karena vagina yang melonggar. Tak heran jika kemudian wanita mencari cara untuk mengencangkan vagina miliknya. Bagaimana pun juga, wanita juga perlu kepercayaan diri lebih saat berada di atas ranjang.
Nah, berikut ini ada beberapa cara untuk membantu mengencangkan vagina secara alami. Coba ikuti cara dan bahan ini jika para Ladies tertarik membuat vagina rapat kembali. Kita pelajari sama-sama yuk!
1. Lakukan Senam Kegel
Dalam tubuh wanita, terdapat otot pelvik yang berhubungan dengan rektum, vagina, serta uretra panggul. Dilansir dari Halodoc, senam kegel dapat mengencangkan otot pelvik sekaligus merapatkan vagina wanita yang mulai longgar, loh. Olahraga ini baik untuk dilakukan wanita, entah itu pagi atau sore hari.
Langkahnya cukup mudah. Pertama, kencangkan otot pelvik selama beberapa detik, lalu lepaskan perlahan. Lakukan gerakan hingga 10 kali selama tiga kali dalam sehari. Jadi, cocok buat mengisi waktu luang di sela kesibukan atau sepulang kerja, Ladies.
2. Orgasme
Ladies, hubungan intim dengan pasangan ternyata dapat menjadi cara alami untuk mengencangkan vagina loh. Terlebih saat wanita mengalami orgasme saat bercinta. Pernah kebayang hal ini nggak?
Ketika terjadi orgasme, otot panggul wanita berkontraksi dan melepaskan secara bergantian. Maka, otot tersebut lama-lama akan semakin kuat. Dengan demikian, vagina pun dapat ikut merapat. Makin kuat otot panggul, kian mudah juga bagi wanita untuk merasakan orgasme.
3. Konsumsi Alpukat
Dalam buah alpukat, terdapat kandungan lemak sehat, vitamin B6, dan kalium. Dilansir dari SehatQ, kandungan tersebut efektif meningkatkan gairah jika dimakan dalam porsi yang cukup. Produksi cairan vagina dan hormon estrogen pada wanita pun dapat naik signifikan.
Nggak hanya itu, alpukat mampu menguatkan dinding vagina wanita. Jadi, mengonsumsi alpukat secara tidak langsung juga dapat mengencangkan vagina yang longgar. Seberapa sering nih Ladies makan alpukat?
4. Perbanyak Asupan Kedelai
Kandungan fitoestrogen pada kacang kedelai ternyata dapat mengatasi vagina yang kering serta memperlancar aliran darah ke daerah genital. Alhasil, kulit di sekitar area vagina pun tetap terjaga sehat, Ladies.
Dengan meningkatkan asupan kedelai, otot pada vagina pun dapat tetap elastis dan terhindari dari kondisi kering. Pasalnya, sifat hidrofilik dari kedelai mampu membuat vagina menahan lebih banyak air.
5. Gunakan Daun Sirih
.
Kita sudah lama tahu kalau daun sirih punya manfaat menjaga kesehatan dan kebersihan vagina. Kandungan pada daun sirih efektif membunuh bakteri, parasit, ataupun jamur yang jadi penyebab keputihan. Tak hanya itu, penggunaan daun sirih ternyata baik juga untuk mengencangkan vagina.
Cukup rebus 3-5 lembar daun sirih dan pakai air rebusannya untuk membilas daerah vagina ketika mandi. Hasilnya, vagina akan lebih keset dan bersih. Hanya saja, jangan terlalu sering menggunakan daun sirih karena berisiko menghilangkan pH alami vagina itu sendiri.
6. Konsumsi Sayuran Hijau
Sayuran hijau mengandungan kalsium, magnesium, dan vitamin E yang dikenal baik untuk mengencangkan otot-otot tubuh. Salah satunya tentu saja otot-otot di daerah vagina. Mengonsumsi sayuran hijau dapat jadi cara untuk mengencangkan vagina yang longgar.
Saat rutin memakan sayuran, aliran darah ke vagina akan makin membaik. Akibatnya, vagina tidak lagi kering dan wanita pun dapat kembali merasakan kenikmatan saat bercinta dengan pasangan.
Itulah tadi beberapa cara mengencangkan vagina secara alami. Untuk menjaga vagina tetap sehat, jangan lupa konsultasikan juga ke dokter ya!
BacaJuga:
Para Istri Wajib Tahu! Ini 5 Cara Memuaskan Suami Saat Seks