5 Manfaat dan Nutrisi Buah Semangka, Bagus Buat Tubuh!

0
60

Penulis: Jessica | Editor: Agnes

Ladies, ternyata buah semangka memiliki banyak manfaat, loh. Siapa sangka buah segar yang kaya akan kandungan air ini juga memberi efek baik buat tubuh. Jadi, nggak heran ya hampir semua orang menikmati buah ini.

Lalu apa saja sih manfaat dan nutrisi yang terkandung dalam buah semangka untuk kesehatan? Jawabannya dapat kita temukan lewat ulasan artikel berikut ini. So, simak artikel ini sampai habis ya, Ladies!

1. Mencegah Sembelit

manfaat-semangka

Kandungan air dalam buah semangka tergolong tinggi yaitu sekitar 92%. Dengan komposisi air sebanyak itu, tidak heran jika rutin mengonsumsi semangka dapat mencegah dehidrasi. Selain itu, semangka juga tinggi akan serat yang baik buat tubuh.

So, bagi Ladies yang mengalami masalah sulit buang air besar, nggak ada salahnya untuk rutin mengonsumsi buah semangka ini. Dikonsumsi dalam keadaan dingin dijamin bikin segar dan buang air besar lancar, Ladies.

2. Menjaga Jantung Tetap Sehat

manfaat-semangka

Dilansir dari HelloSehat, sebuah penelitian menunjukkan bahwa semangka berpotensi menurunkan tekanan darah pada orang yang terkena hipertensi. Hal ini berkat kandungan kalium yang ada dalam buah semangka.

Kalium pada buah ini ternyata membuat pembuluh darah serta arteri lebih rileks. Alhasil, aliran darah jadi lebih lancar dan tekanan pada kardiovaskular berkurang. Dengan begitu, kesehatan jantung pun tetap terjaga.

3. Meredakan Nyeri Otot

manfaat-semangka

Rutin mengonsumsi semangka dapat membantu mengurangi efek nyeri pada otot setelah aktivitas berat. Kandungan dalam semangka yang beperan di sini adalah citrulline. Citrulline adalah jenis asam amino yang berguna menyembuhkan nyeri otot.

Namun, manfaat buah semangka untuk otot ini masih butuh studi lebih lanjut. Pasalnya, penelitian mengenai pengaruh konsumsi semangka pada nyeri dan kekakuan otot masih cukup terbatas.

4. Menangkal Radikal Bebas

manfaat-semangka

Manfaat buah semangka selanjutnya adalah membantu menangkal radikal bebas. Seperti kita tahu, radikal bebas punya dampak negatif buat tubuh. Untuk mencegah dampak buruk dari radikal bebas, nggak ada salahnya untuk mengonsumsi buah semangka yang kaya antioksidan.

Selain itu, antioksidan dalam semangka dapat membantu meredakan peradangan dan mencegah penyakit degeneratif. Wah, siapa sangka buah semangka punya manfaat sekompleks ini untuk tubuh, Ladies.

5. Menaikkan Kelembapan Kulit

manfaat-semangka

Selain kesehatan tubuh, buah semangka juga bermanfaat untuk kulit, loh. Kandungan air serta antioksidan pada semangka menjaga hidrasi dan melindungi kulit dari radikal bebas. So, cocok banget buat para Ladies yang punya masalah kulit kusam ataupun kering.

Untuk perawatan alami, kamu dapat mencelupkan kapas pada jus semangka. Oleskan ke wajah dan biarkan selama kurang lebih sepuluh menit. Setelah itu, bilas dengan air hingga bersih. Lakukan selama seminggu sekali agar mendapatkan hasil yang optimal, Ladies.

Wah, makin jelas ya kalau buah semangka memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh hingga kulit. Tidak ada salahnya nih kita mulai rutin mengonsumsinya sebagai asupan sehat buat badan!

Baca Juga:

Kenali 5 Manfaat Daun Kemangi yang Baik buat Kesehatan

5 Manfaat Daun Keji Beling untuk Kesehatan, Ampuh Atasi Diabetes

7 Jenis Sayuran Tinggi Nutrisi untuk Ibu Hamil, Bikin Tubuh Sehat