
Penulis: Rina | Editor: Agnes
Sejak dahulu, air mawar digunakan para wanita untuk merawat kulit. Bahkan hingga saat ini, air mawar masih jadi produk kecantikan favorit para wanita untuk mempercantik kulit. Hal ini karena air mawar mengandung antioksidan dan vitamin yang mampu melembapkan, menenangkan, dan meredakan peradangan kulit.
Meskipun memiliki sederet manfaat bagi kulit wajah, penggunaan yang salah justru berpotensi membuat wajah jadi iritasi. Jadi, sebaiknya Ladies perhatikan cara menggunakan air mawar dengan benar ya. So, let’s find the way about this!
1. Air Mawar sebagai Toner
Toner yang mengandung alkohol biasanya menimbulkan reaksi tertentu pada jenis wajah sensitif. Jadi, Ladies bisa mengganti toner tersebut dengan air mawar. Air mawar mengandung anti inflamasi dan antibakteri yang bisa membuat kulit rileks. Jadi, cocok banget untuk jadi pengganti toner.
Pori-pori dipercaya dapat mengecil dengan penggunaan toner yang terbuat dari air mawar. Simpan air mawar di dalam botol dan masukan ke dalam kulkas agar terasa segar saat dipakai. Tuangkan beberapa tetes ke kapas, lalu usapkan ke wajah. Gunakan setelah Ladies membersihkan wajah.
2. Pakai sebagai Face Mist
Cara penggunaan berikutnya adalah membuat face mist dari air mawar. Air mawar mampu menyeimbangkan pH kulit wajah serta membuat wajah lebih segar. Nah, Ladies bisa tuang air mawar ke botol spray dan menyemprotkannya ke wajah saat kulit. Aromanya juga memberikan efek yang menenangkan, Ladies.
3. Hapus Riasan dengan Air Mawar
Selanjutnya, Ladies bisa membuat make up remover dari air mawar. Nggak cuma make up, kotoran dan debu di kulit juga mampu disapu bersih. Pertama, campur 1 sendok teh minyak almond atau minyak kelapa dengan 2 sendok teh air mawar. Basahi kapas dengan campuran tersebut, lalu usap ke seluruh bagian wajah.
Kedua campuran bahan alami ini aman kok untuk wajah. Air mawar juga bisa dipakai untuk membersihkan kulit di sekitar mata.
4. Campurkan Air Mawar dengan Masker Bubuk
Seperti yang kita bahas di awal, air mawar umumnya dipakai sebagai campuran bahan masker bubuk. Memiliki kandungan antiseptik, air mawar efektif melawan bakteri penyebab jerawat. Ladies bisa mencampur air mawar dengan masker bubuk yang diperuntukkan melawan masalah jerawat.
Campurkan bubuk masker dan air mawar ke dalam wadah secukupnya. Setelah teksturnya sudah menyerupai pasta, Ladies bisa langsung mengaplikasikannya ke wajah menggunakan kuas. Pastikan Ladies membilas wajah dengan bersih ya.
5. Kurangi Iritasi dengan Air Mawar
Saat wajah iritasi dan muncul kemerahan, coba kompres pakai air mawar. Tuang air mawar ke kapas, lalu tempelkan ke bagian iritasi. Ladies akan langsung merasakan kulit wajah menjadi dingin seketika.
Nah, itu dia beberapa cara menggunakan air mawar. Pastikan menggunakan air mawar murni tanpa campuran bahan apapun agar hasil lebih optimal, Ladies.
Baca Juga:
Wow! Ini 7 Cara Meniruskan Wajah di Rumah Tanpa Operasi