Sedang Melamar Kerja? Ini Contoh Portofolio yang Disukai HRD

0
550

Penulis: Raizza | Editor: Agnes

Ladies, sekarang ini dokumen untuk melamar pekerjaan itu bukan hanya CV dan surat lamaran, loh. Meskipun tidak semua, tetapi ada beberapa profesi yang mewajibkan pelamar kerja untuk mencantumkan portofolio.

Portofolio sendiri bertujuan untuk memberikan validasi dan meyakinkan HRD bahwa Ladies adalah orang yang cocok mengisi posisi yang dituju. Ketika membuat portofolio usahakan untuk tidak memasukkan terlalu banyak karya. Pilih saja beberapa karya yang terbaru. Ladies juga harus paham tujuan dari karya tersebut.

Agar Ladies lebih paham lagi, berikut ini ada 7 contoh portolio yang disukai oleh HRD.

1. Portofolio Writer

Menjadi penulis itu tidak bisa sembarangan, loh. Biasanya setiap perusahaan menetapkan kriteria tersendiri mengenai calon penulis yang sedang mereka cari. Untuk itu, seorang penulis harus mampu membuktikan kemampuannya lewat portofolio. 

Jadi, kalau Ladies memiliki pengalaman menulis sebuah artikel atau konten di media sosial, jangan lupa untuk dicantumkan, ya. Ladies bisa mengumpulkannya dalam satu platform seperti contoh di atas.

2. Portofolio Graphic Designer

Untuk Ladies yang mendalami profesi sebagai Graphic Designer, satu hal yang tidak boleh dilupakan adalah portofolio. Ladies bisa mencantumkan semua karya atau proyek yang sudah Ladies kerjakan selama ini. Kalau pun Ladies belum memiliki pengalaman, masukkan saja karya terbaru yang sekiranya bisa memperlihatkan kemampuan Ladies. Ingat, karyanya harus original, ya!

3. Portofolio Social Media Specialist

contoh membuat portofolio

Meskipun kedengarannya sepele, tetapi profesi sebagai social media specialist tidak bisa dilakukan oleh semua orang, loh. Ada keahlian-keahlian tertentu yang perlu ditunjukkan untuk membuat HRD tertarik. Ladies bisa mencantumkan beberapa contoh karya yang sudah dikerjakan, seperti misalnya caption postingan instagram, konten di tiktok, dan sebagainya.

4. Portofolio Fotografer

contoh membuat portofolio

Kalau pekerjaan yang satu ini memang wajib dibuatkan portofolio! Ladies, bisa mencantumkan semua hasil jepretan di salah satu medium. Kalau ingin yang praktis bisa menggunakan akun instagram sebagai mediumnya. Namun, kalau ingin membuat kesan lebih formal, Ladies bisa gunakan platform blog atau website khusus.

5. Portofolio Web Developer

contoh membuat portofolio

Berjalannya suatu website biasanya bergantung pada kekuatan seorang web developer. Kalau Ladies mendalami bidang ini, jangan lupa untuk mencantumkan semua hasil produk dan proyek yang pernah dibuat, ya. Dari karya tersebut, Ladies juga bisa memberikan penekanan terkait sisi apa yang menjadi kelebihan Ladies.

6. Portofolio Arsitek

contoh membuat portofolio

Kalau Ladies melamar pekerjaan sebagai arsitek, maka portofolio Ladies harus menggambarkan seperti apa kemampuan Ladies. Cantumkanlah karya-karya yang sekiranya bisa menjadi ciri khas dan membuat HRD tertarik. Melampirkan beberapa karya hasil design rumah bisa jadi pilihan yang tepat.

7. Portofolio Desain Interior

contoh membuat portofolio

Tidak hanya arsiteknya saja yang membutuhkan portolio, posisi untuk desain interior juga memerlukan, loh! Kalau Ladies tertarik melamar pekerjaan ini, jangan lupa siapkan semua desain atau proyek yang sudah pernah dikerjakan. Ladies bisa mencantumkan desain mentahnya atau mungkin juga dalam bentuk interior yang sudah jadi. 

Itulah tadi beberapa contoh portofolio yang disukai oleh HRD. Kuncinya adalah buat portofolio yang simple dan cari medium yang mudah dijangkau. Selain itu, sesuaikan isi portofolio dengan pekerjaan yang dilamar ya, Ladies.

Baca Juga:

Cari Teman atau Pasangan? Cobain 8 Rekomendasi Aplikasi Kencan Online Ini

Sering Dinas Kerja? Begini Cara Membuat Surat Tugas

Ucapan Anniversary agar Si Doi Makin Sayang